[RESEP] All Purpose Pie Crust No.2 (Resep Kulit Pie Serbaguna)




Sudah banyak resep kulit pai yang saya coba, dengan berbagai macam tingkat keberhasilan, kegagalan, serta tentu rasa. Ada yang bilang, terutama pencinta pai garis keras, kalau kulit painya tidak dibuat dengan baik, tidak ada artinya isi pai seenak apapun. Bagi saya sih, ini tentu agak lebai, hehe. Tapi tetap saja fakta ini bikin penasaran untuk mencoba resep yang bukan hanya paling enggak ribet dan anti gagal, tapi juga paling enak. 

Sejauh ini, saya selalu pakai resep Martha Stewart dari buku Baking Handbook-nya, atau resep Oma Oreilly yang diadaptasi dari buku Betty Crocker, dan sejauh ini cukup sukses, walaupun, terus terang adonan yang dihasilkan lumayan cepat lembek buat saya yang tinggal di Jakarta yang super panas dan lembab. 

Lalu beberapa bulan yang lalu saya menemukan resep Chef Step untuk pembuatan Pâte Brisée atau tidak lain tidak bukan nama keren dari pie crust atau kulit pai itu tadi. 

Ternyata, resep ini jauh lebih simpel dan adonan yang dihasilkan jauh lebih gampang dikendalikan alias tidak mudah lembek, dan bisa digunakan untuk pie jenis apapun, baik manis ataupun savory. Satu-satunya perbedaan adalah hasil akhir yang less flaky, tapi sangat minimal. 




ALL PURPOSE PIE CRUST NO. 2 
diadaptasi dari Chef Step (adapted from Chef Step)
Bahan-bahan/ingredients:  
250 g Tepung Terigu Protein Tinggi 
205 g mentega dingin, dipotong-potong dan simpan di lemari es sampai siap digunakan
1 sdt garam 
1 sdt gula
55 g (55 ml) Air dingin

Alat yang diperlukan: 
Food processor ATAU mixer ATAU mangkuk besar dan pastry cutter 

Cara pembuatan: 
1. Jika menggunakan food processor atau mixer, campur tepung, gula, garam, dan mentega. (akan lebih baik lagi bila alat-alat dan mangkuk yang digunakan bisa dimasukkan di kulkas sebelum digunakan, terutama jika kondisi dapur Anda hangat). 
2. Nyalakan mixer/food processor hingga adonan menyerupai pasir dan tidak ada gumpalan mentega besar. Begitu pula jika menggunakan pastry cutter.
3. Perlahan-lahan tuangkan air dingin hingga adonan menyatu (jika menggunakan mesin). Kalau menggunakan pastry cutter, bisa diadon menggunakan tangan, tapi jangan terlalu lama, sekitar 1 menit saja. 
4. Bulatkan dan pipihkan adonan, masukkan ke dalam lemari es, diamkan selama minimal 30 menit. Kalau mau digunakan keesokannya, bungkus dengan plastik atau kertas pembungkus.

- Waktu siap digunakan, tunggu adonan sedikit lunak sekitar 5 menit, dan siap digiling. 
- Simpan adonan yang sudah digiling dan dibentuk di atas mangkuk pie ke dalam lemari es sampai siap dipanggang. 
- Jika membuat pai yang cenderung basah, sebaiknya taburi permukaan kulit dengan sedikit campuran tepung terigu dan gula supaya kulit tidak cepat menyerap isi pai, yang bisa menyebabkan kulit pai lembek.

TIPS: tepung terigu bisa diganti dengan sedikit (tidak lebih dari 50 gram atau 1/2 cup) tepung gandum atau tepung almond, biasanya saya lakukan kalau memang ada sisa almond pulp dari pembuatan susu almond. Hasilnya, kulit pie yang lebih bertekstur dan nutty.

ALL PURPOSE PIE CRUST NO. 2 
adapted from Chef Step
ingredients:  
250 g bread flour  
205 g cold butter, cubed, stored in the fridge until ready to use
1 tsp salt  
1 tsp salt 
55 g (55 ml) iced water 

Equipment: 
Food processor, standing mixer OR large bowl with pastry cutter 

Method: 
1. Combine flour, butter, salt, and sugar in your food processor/mixer/mixing bowl (It would be best to refrigerate all equipment prior to use, especially if you live in a warm and/or humid environment)  
2. Mix in medium heat until your dough turns into coarse crumb
3. Add water little by little, for about a minute and continue mixing. Your dough doesn't need to be completely incorporated. Take it out into a floured surface and knead just for a few seconds to bring all the flour together.  
4. Round up and make your dough into a ball and flatten into a thick disk, refrigerate at least 30 minutes. If you're going to use it the next day or a few hours after, cover it with plastic wrap. 
5. When ready to assemble, roll onto your pie plate. 
6. If you're making fruit pies, it is best to sprinkle the surface with a little bit of sugar/flour mixture, and leave it in the fridge until ready to use. 

Great Tip: You can substitute about half a cup of flour (not more than 50 grams) with some almond flour to add nuttiness to your pie crust. It works so well with this recipe. 


Comments

Popular Posts